Indopride Media Inc - Komisi Pemilihan Independen (KPI) resmi mengumumkan bahwa proses real count atau perhitungan suara yang akurat dalam pemilihan umum warga telah selesai dilakukan dan akan diumumkan secara terbuka pada Sabtu, 29 Juni 2025 pukul 20.00 WIB di Balai Kota.
Ketua KPI, Upik Permana, menegaskan bahwa proses perhitungan suara kali ini dilakukan secara ketat, transparan, dan sesuai target. Ia menyampaikan bahwa KPI telah bekerja keras untuk memastikan seluruh data suara terverifikasi dengan baik dan meminimalkan kesalahan selama proses penghitungan. "Real count ini bukan hanya sekadar penghitungan biasa. Ini adalah hasil akurat yang sudah melalui proses verifikasi menyeluruh. Kami pastikan hasilnya 100% valid," tegas Upik.
Berbeda dari tahun sebelumnya, proses pemilihan dan penghitungan suara tahun ini mengalami peningkatan sistem, termasuk dengan penggunaan tablet digital yang mempercepat input suara warga. Seperti disampaikan oleh Pak Neilsen, proses real count saat ini telah mencapai 80% di sistem tablet, dan sisanya akan diselesaikan serta diumumkan bersamaan dalam acara resmi KPI. KPI juga menyatakan bahwa perolehan suara akan diumumkan secara terbuka dan rinci, serta dapat diakses oleh seluruh warga dan media. Semua pihak termasuk warga, awak media, dan seluruh anggota KPI diundang dalam agenda pengumuman malam nanti.
Dalam kesempatan yang sama, KPI menyampaikan bahwa jika tidak ada pasangan calon (paslon) yang mencapai minimal 50% suara, maka akan dilaksanakan putaran kedua sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan. Upik juga berharap, siapapun pasangan calon yang terpilih nantinya, dapat menjalankan tugasnya dengan baik, amanah, dan membawa kemajuan bagi seluruh warga. "Kami harap pemimpin terpilih nanti mampu menjalankan tanggung jawabnya dengan integritas dan menjaga kepercayaan publik," tutup Upik.
(Red/Albert W Wyasa)
Journalist: Ardim & Don
Thumbnail: Don