I K L A N

Resmi Dibentuk, Panitia Komisi Pemilihan Indopride Tandai Awal Bulan Politik

29 Apr 2025
KEJADIAN

Indopride Media Inc - Pemerintah Kota Indopride resmi mengumumkan terbentuknya Panitia Komisi Pemilihan pada hari Senin(28/04/2025), menandai dimulainya bulan politik menjelang pelaksanaan Pemilu Indopride. Pembentukan panitia ini menjadi langkah awal dalam rangkaian proses demokrasi internal yang akan menentukan arah kepemimpinan Indopride ke depan.

Dalam susunan yang telah diumumkan, Upik Permana didaulat sebagai Ketua Umum Komisi Pemilihan Indopride (KPI), didampingi oleh Nelsen Zhou sebagai Wakil Ketua. Posisi penasihat dipercayakan kepada Sukirman Sunandar yang akan memberikan arahan strategis dalam pelaksanaan seluruh tahapan pemilu. Untuk mendukung kelancaran operasional, Asta Kun Feliaw ditunjuk sebagai Koordinator Pemerintahan yang bertanggung jawab atas jalannya proses administratif dan regulasi. Sementara itu, Chris Massardi akan memimpin bidang komunikasi dan publikasi sebagai Koordinator Media. Di bidang kesekretariatan, Selena Earl Stein dipercaya untuk mengelola dokumentasi serta korespondensi resmi. Posisi penting dalam pengelolaan keuangan dipegang oleh Andromeda Luigia sebagai Bendahara, yang akan memastikan transparansi dan akuntabilitas anggaran pemilu. Pembentukan struktur ini diharapkan mampu menciptakan sinergi yang solid dalam menyukseskan rangkaian Pemilu Indopride, sekaligus mencerminkan semangat kolektif dan demokratis dalam tubuh organisasi.

Panitia Komisi Pemilihan, yang terdiri dari perwakilan berbagai divisi dan elemen organisasi, bertugas untuk menyusun jadwal pemilu, menetapkan peraturan teknis, serta memastikan proses pemilihan berjalan secara adil, transparan, dan partisipatif. Ketua panitia terpilih menyatakan bahwa komisi siap bekerja maksimal demi terselenggaranya pemilu yang kredibel dan representatif. Dengan terbentuknya panitia ini, seluruh anggota Indopride diimbau untuk mulai bersiap menghadapi dinamika bulan politik, termasuk masa pendaftaran calon, kampanye internal, hingga hari pemungutan suara yang akan diumumkan dalam waktu dekat.

Dengan dimulainya bulan politik ini, seluruh elemen Indopride diharapkan dapat berpartisipasi secara aktif dan menjunjung tinggi semangat demokrasi dalam setiap tahapan pemilu. Komisi Pemilihan akan menjadi garda terdepan dalam memastikan proses berjalan jujur, adil, dan mencerminkan aspirasi seluruh anggota organisasi.

(Red/Indopride Media Team)

Editor: CM


Komentar (2)


jajang riyadi
29 Apr 2025

penasaran niiih siapa aja yang bakal berkontestasi di pemilu tahun ini :3


NETIZEN INDOPRIDE
29 Apr 2025

Here we go, bulan politik bulan yang paling ditunggu-tunggu!


IKLAN