I K L A N

Penjelasan Pihak RS Mount Zonah Terkait Seringnya Rumah Sakit Tutup

08 Jan 2025
ENTERTAIMENT

Indopride Media Inc – RS Mount Zonah kerap menjadi sorotan warga karena seringnya rumah sakit ini tutup. Berdasarkan penjelasan dari pihak rumah sakit, hal ini terjadi karena prioritas layanan lebih diarahkan ke operasional Puskesmas. RS Mount Zonah hanya akan dibuka jika jumlah tenaga medis tersedia cukup. Jika tidak, rumah sakit ini akan kembali ditutup.

Menurut asumsi Dr. Habiebie, prioritas operasional di Puskesmas dilakukan karena lokasinya yang strategis. Puskesmas berada di dekat pusat kegiatan warga seperti kawasan pertanian, peternakan, dan terminal, sehingga pelayanan kesehatan di sana dianggap lebih mendesak.

Meski sering tutup, RS Mount Zonah tetap menjadi pusat layanan untuk operasi pasien dan rawat inap. Hal ini disebabkan fasilitas dan ruang rawat inap di RS Mount Zonah lebih lengkap dan kondusif dibandingkan Puskesmas. Rumah sakit ini juga memiliki gudang farmasi yang menjadi tempat penyimpanan obat-obatan. Obat-obatan tersebut akan digunakan dalam program Farmasi Keliling yang diadakan oleh EMS untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama di daerah-daerah yang jauh dari layanan kesehatan.

Belum ada pernyataan resmi dari EMS terkait seringnya RS Mount Zonah tutup, namun pihak rumah sakit menegaskan bahwa keputusan ini dilakukan untuk memastikan pelayanan kesehatan tetap optimal meski dengan sumber daya yang terbatas. Indopride Media akan terus memantau dan memberikan update terkait layanan kesehatan di RS Mount Zonah. Semoga layanan kesehatan di wilayah ini semakin baik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

(Red/Gummy) 
Journalist: Gummy
Thumbnail: Samid 
Editor: Albert


Komentar (0)


Tidak Ada Komentar

IKLAN