I K L A N

Pegasus Himbau Pelaut: Waspadai Perompak yang Gunakan Informasi Palsu di Radio

22 Jul 2024
KEJADIAN
KRIMINAL

Indopride Media Inc - Unit patroli laut Pegasus, yang dikenal dengan kinerja unggulnya, terus meningkatkan kehadirannya di tengah warga, khususnya dalam mengantisipasi kejadian perompakan di lautan. Dalam beberapa hari terakhir, Pegasus telah melakukan patroli intensif dan menanggapi berbagai laporan dari layanan pengaduan warga.

Pegasus, unit patroli laut andalan, mengeluarkan himbauan kepada para pelaut agar lebih waspada terhadap informasi palsu yang disebarkan oleh perompak melalui radio. Kelicikan ini bertujuan untuk mengecoh patroli dan memudahkan aksi perompakan di lautan.

Salah satu laporan yang diterima menyebutkan adanya perampokan di wilayah utara. Namun, setelah penyelidikan lebih lanjut, ditemukan bahwa aksi perompakan sebenarnya terjadi di wilayah selatan. Para perompak diduga berusaha mengecoh layanan kepolisian dengan menyebar informasi yang salah, memaksa Pegasus untuk memeriksa dua wilayah secara bersamaan.

Dalam upayanya menjaga keselamatan para pelaut, Pegasus menghimbau agar mereka lebih berhati-hati dan tidak mudah tergiring jika menerima pemberitahuan dari radio yang diduga berasal dari perompak.

"Keberadaan patroli yang rutin diharapkan dapat menekan angka kejahatan di lautan dan memberikan rasa tenang bagi para pelaut," ujar Letkol EVELINE C FURY, komandan unit Pegasus. "Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan memastikan lautan tetap aman dari ancaman perompakan".

Pegasus terus berupaya meningkatkan keamanan di perairan dengan berpatroli secara teratur dan responsif terhadap setiap laporan yang masuk. Harapannya, tindakan ini akan semakin mengurangi insiden perompakan dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap keamanan laut.

Perompak akan di hukum sesuai undang undang yang berlaku sesuai perbuatan nya dan akan memberikan efek jerah pada seluruh perompak yang melakukan kelakuan kotor nya 

Dengan himbauan ini, Pegasus berharap para pelaut dapat lebih waspada dan tidak mudah terjebak oleh informasi palsu yang disebarkan perompak. Kerjasama yang baik antara patroli laut dan para pelaut diharapkan mampu menjaga keamanan di perairan dan mencegah tindakan perompakan lebih lanjut.


(Red/Albert)

Journalist: Albert Pablo, Chris Martil, Juju Veronica

Photography : Chris Martil

Thumbnail: Bok P. Meister

Editor: Chris Martil


Komentar (1)


Alex el beruks
22 Jul 2024

Apakah ini termaksud berita palsu juga?


IKLAN